SMAN 1 Borong Menggema dalam Rajutan "Sumpah Pemuda"

SMAN 1 BORONG_Sabtu, 28 Oktober 2023 menggema dalam rajutan "Sumpah Pemuda". Upacara dalam rangka memperingati sumpah pemuda yang ke-95 tahun dilaksanakan tepat di lapangan upacara SMAN 1 Borong. Upacara tersebut berlangsung dengan semangat baru, yang juga dihadiri oleh beberapa Lembaga Pendidikan dalam wilayah Desa Sita, Kecamatan Rana Mese. Mulai dari TK, SD, SMP dan, SMA.
Pembina upacara dalam upacara ini adalalah Bpk Camat Rana Mese Giovani H Jampu. Upacara memperingati hari sumpah pemuda ini dihadiri juga oleh beberapa tokoh penting, Bpk Kepala Desa Sita Stephanus B Rugu, SE., Bpk Pengawas SMA Vinsensius Bajeng, S.Pd., Bpk Polsubsektor Ranamese., Bpk Danpos Rana mese,, Tokoh masyarakat setempat,  Bpk Ibu Kepala Sekolah yang turut terlibat serta, Bpk Ibu guru dan pegawai dalam wilayah Desa Sita yang juga turut ambil bagian dalam memeriahkan peringatan sumpah pemuda ke-95. 

Beberapa lembaga pendidikan yang turut hadir dalam upacara tersebut antara lain, SDI Sita-Kaca, SDK Golo Mongkok, SMPN 4 Borong dan tentunya SMAN 1 Borong sebagai "tuan rumah" dalam hajatan kenegaraan ini. Setelah upacara dilaksanakan dilanjutkan dengan beberapa penampilan menarik sebagai pengisi acara,  mulai dari tarian daerah, tarian kontemporer, peragaan busana, bertutur, dan lain sebagainya. Tidak lupa juga program unggulan kopi SMAN 1 Borong serta bazar yang disediakan oleh beberapa sekolah mulai dari Sekolah Dasar sampai SMA. Ini merupakn produk P5 penerapan kurikulum merdeka belajar. 

Sore hari tepat pukul 15.00 kegiatan memperingati hari "sumpah pemuda" masih berlanjut dan inilah yang menjadi acara puncak yang dinanti-nanti setelah melewati upacara pada pagi hari yaitu "karnaval". Semua sekolah yang terlibat dalam upacara sumpah pemuda juga ikut ambil bagian dalam "karnaval" Begitu banyak atraksi yang dibawakan, mulai dari pragaan busana daerah, orasi, drumband dan masih banyak lagi. Rute karnaval dimulai dari SDI Sita-Kaca, dilanjutkan pada perhentian pertama tepatnya di depan Masjid kompleks Sita-Kaca, diteruskan menuju perhentian kedua, tepatnya di depan kantor Desa Sita.  

Yang paling menarik program unggulan P5  dan kebekerjaan SMAN 1 Borong, menyediahkan 5000 cup kopi flores untuk semua elemen masyarakat yang  turut hadir dalam karnaval ini. Pada  perhentian ketiga semua peserta karnaval kembali ke halaman sekolah SMAN 1 Borong yang menjadi pusat seluruh rangkaian kegiataan mulai dari upacara sampai pada karnaval dan penutupan acara.

Semua kegiatan dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda berlangsung penuh makna. Harapan demi harapan muncul, agar kegiatan seperti ini terus dilaksanakan dengan tujuan dapat berkolaborasi dengan semua lembaga pendidikan dalam lingkup wilayah Desa Sita dan masyarakat setempat sesuai dengan makna "Merdeka Belajar". 

Sekali lagi terima kasih kami ucapkan kepada semua elemen masyatakat yang telah terlibat dengan caranya masing-masing dalam mendukung terlaksananya acara besar ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Dodo;Seni Berkebun Orang Manggarai

LINGKO LODOK; Perjalanan Singkat, Sejarah, dan Nilai di Dalamnya